Rencana Pelaksanaan Pembalajaran
Satuan Pendidikan : SMK N 1 Bukittinggi
Mata Pelajaran : IPA
Kelas/semester : XI/III
Alokasi waktu : 2x40 Menit
Standar Kompetensi : Memahami polusi dan dampaknya bagi manusia dan lingkungan
Kompetensi Dasar : Mendeskripsikan cara –cara penanganan limbah
Indikator : Memahami cara penanganan limbah cair
I . Tujuan Kegiatan Pembelajaran
Setelah proses pembelajaran diharapkan siswa dapat:
1. Menjelaskan tahap pengolahan primer dengan menggunakan gambar dengan benar.
2. Menjelaskan pengolahan limbah cair secara pengapungan (flotation).
3. Menjelaskan cara pengolahan sekunder limbah cair dengan menggunakan gambar.
II. Materi pembelajaran
1. Tahap-tahap pengolahan primer.
2. Pengolahan limbah dengan metode pengapungan.
3. Cara pengolahan sekunder.
III. Metode Pembelajara
§ Tanya jawab
§ Diskusi imformasi
Sumber/bahan pembelajaran
§ Silabus IPA
§ Modul IPA
§ Buku penunjang yang relevan
Media Pembelajaran
§ Lingkungan
§ Charta
IV. Kegiatan Pembelajaran
Langkah-langkah kegiatan
No | Kegiatan | Waktu | Metoda | Kecakapan |
1 2 | Pendahuluan § Penguasaan kelas , absensi dan kesiapan belajar. § Menanyakan pelajaran sebelumnya tentang dampak polusi udara. § Menanyakan tentang penanganan limbah untuk memotivasi siswa. Kegiatan inti § Guru memperkenalkan KD yang akan dipelajari. § Guru menyajikan materi penanganan limbah sebagai pengantar. § Guru menunjukkan gambar-gambar sesuai materi. § Dari gambar tersebut guru dan siswa tanya jawab tentang langkah-langkah pengolahan primer limbah cair. § Guru bersama siswa mengambil kesimpulan. Penutup § Guru memberi pertanyaan untuk mengetahui daya serap siswa. § Guru memberi tugas § Menutup pelajaran | 5 5 5 5 10 30 10 10 | Tanya jawab Tanya jawab Imformasi Diskusi Tanya jawab | Menjawab Menjawab Bertanya,menjawab, mengeluarkan pendapat Menjawab |
V. Penilaian
- Teknik penilaian : Test tertulis
- Bentuk penilaian : Test uraian
- Soal/instrument : (Dalam bahan ajar)
Soal:
1. Jelaskan 3 tahap pengolahan primer limbah cair!
2. Jelaskan metode pegolahan limbah cair secara pengapungan!
3. Jelaskan 3 cara pengolahan sekunder limbah cair!
Kunci jawaban (materi ajar)
1. Tahap-tahap pengolahan primer limbah cair :
a. Limbah yang mengalir disaring melalui jeruji saring (bar screen).
b. Limbah yangb telah disaring disalurkan ke suatu tangki (grit chamber) untuk memisaahkan pasir dan partikel padat lain yang berukuran relative besar.
c. Limbah dialirkan ke tangki pengendapan agar partikel-partkewl yang tersuspensi dalam air limbah mengendap ke dasar tangki.
2. Metode pengapungan (flotation) berguna untuk menyingkirkan lemak atau minyak>
3. Cara pengolahan sekunder limbah cair :
a. Metode trickling filter.
b. Metode activated slug
c. Metode treatment ponds/lagoonas.
Mengetahui Guru Mata Pelajaran
Kepala SMK N I Bukittinggi
Drs. Yon Afrizal
NIP. 130936367
Rencana Pelaksanaan Pembalajaran
Satuan Pendidikan : SMK N 1 Bukittinggi
Mata Pelajaran : IPA
Kelas/semester : XI/III
Alokasi waktu : 2x40 Menit
Standar Kompetensi : Memahami polusi dan dampaknya bagi manusia dan lingkungan
Kompetensi Dasar : Mendeskripsikan cara –cara penanganan limbah
Indikator : Memahami cara penanganan limbah cair
I . Tujuan Kegiatan Pembelajaran
Setelah proses pembelajaran diharapkan siswa dapat:
1. Menjelaskan metode pengolahan tersier limbah cair.
2. Menjelaskan pengolahan limbah cair secara desinfeksi
3. Menjelaskan pengolahan lumpur yang dihasilkan dari pengolahan limbah cair.
II. Materi pembelajaran
1. Pengolahan tersier limbah cair
2. Pengolahan limbah cair secara desinfeksi
3. Pengolahan lumpur yang dihasilkan dari pengolahan limbah cair.
III. Metode Pembelajaran
§ Tanya jawab
§ Diskusi imformasi
Sumber/bahan pembelajaran
§ Silabus IPA
§ Modul IPA
§ Buku penunjang yang relevan
Media Pembelajaran
§ Lingkungan
VI. Kegiatan Pembelajaran
Langkah-langkah kegiatan
No | Kegiatan | Waktu | Metoda | Kecakapan |
1 2 | Pendahuluan § Penguasaan kelas , absensi dan kesiapan belajar. § Menanyakan pelajaran sebelumnya tentang pengolahan primer limbah cair. § Menanyakan tentang pengolahan tersier limbah cair untuk memotivasi siswa. Kegiatan inti § Guru memperkenalkan KD yang akan dipelajari. § Guru menjelaskan tentang pengolahan tersier limbah cair. § Guru dan siswa tanya jawab tentang metode desinfeksi. § Guru dan siswa tanya jawab tentang pengolahan lumpur § Guru bersama siswa mengambil kesimpulan. Penutup § Guru memberi pertanyaan untuk mengetahui daya serap siswa. § Guru memberi tugas § Menutup pelajaran | 5 5 5 5 10 15 15 10 10 | Tanya jawab Tanya jawab Imformasi Diskusi Diskusi Tanya jawab | Menjawab Menjawab Bertanya,menjawab, mengeluarkan pendapat Menjawab |
VII. Penilaian
- Teknik penilaian : Test tertulis
- Bentuk penilaian : Test uraian
- Soal/instrument : (Dalam bahan ajar)
Soal
1. Jelaskan pengolahan tersier limbah cair.
2. Jelaskan pengolahan limbah cair secara desinfeksi.
3. Jelaskan pengolahan lumpur yang dihasilkan dari pengolahan limbah cair.
Jawab
1. Jika setelah pengolahan primer dan sekunder masih terdapat zat yang berbahaya, maka dilakukan pengolahan sekunder. Pengolahan ini meliputi proses kimia dan fisika. Contoh pengolahan tersier adalah metode saringan pasir, saringan multi media, vacum filter, penyerapan dengan karbon aktif dan osmosis bolak balik.
2. Desinfeksi bertujuan untuk membunuh atau mengurangi mikroorganisme pathogen yang ada pada limbah cair. Contoh mekanisme desinfeksi adalah klorinasi, penyinaran dengan ultraviolet atau dengan ozon.
3. Lumpur yang dihasilkan oleh pengolahan primer dan sekunder diolah lebigh lanjut, yaitu diurai secara anaerob, kemudian dibuang ke lahan pembuangan, dibakar atau dijadikan kompos.
Mengetahui Guru Mata Pelajaran
Kepala SMK N I Bukittinggi
Drs. Yon Afrizal
NIP. 130936367
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
Satuan pendidikan : SMK N 1 Bukittinggi
Mata Pelajaran : IPA
Kelas/semester : XI/4
Alokasi waktu : 2´40 menit
Standar kompetensi : Memahami polusi dan dampaknya bagi manusia
Kompetensi Dasar : Mendeskripsikan cara-cara penanganan limbah
Indikator : Menangani cara penanganan limbah padat
I. Tujuan Pembelajaran
Setelah proses pelajaran ini diharapkan siswa dapat :
1. Menjelaskan metode penimbunan terbuka.
2. Menjelaskan metode sanitary landfill.
3. Menjelaskan metode insinerasi
II. Materi Pembelajaran
1. Metode penimbunan terbuka.
2. Metode penimbunan tertutup.
3. Metode insinerasi
III. Metode Pembelajaran
ü Tanya jawab
ü Diskusi/imformasi
Sumber bahan pembelajaran
ü Silabus IPA
ü Modul IPA
ü Buku penunjang yang relevan
Media Pembelajaran
ü Cart
ü Model
ü Lingkungan sehari
IV. Kegiatan Pembelajaran
Langkah-langkah kegiatan
No | Kegiatan | Waktu | Metode | Kecakapan |
1. 2. | Pendahuluan (Kegiatan Awal) ü Guru mengucapkan salam, penguasaan kelas dan mengambil absen siswa ü Mengawali pelajaran dengan bertanya tentang pengolahan limbah cair ü Memotivasi siswa tentang pengolahan limbah padat Kegiatan Inti ü Guru memperkenalkan SK dan KD yang akan dipelajari ü Guru mengemukakan konsep tentang pengolahan limbah padat. ü Siswa dibagi atas beberapa kelompok yang anggotanya 4-5 orang untuk berdiskusi tentang pengolahan limbah padat. ü Setiap kelompok mencatat hasil diskusi kelompok ü Setiap kelompok (diacak) membaca hasil diskusi kelompok dan guru mencatatkan di papan tulis ü Dari data di papan tulis, siswa diminta membuat kesimpulan | 10 50 5 10 20 10 | Tanya Jawab Tanya Jawab Imformasi Diskusi Diskusi | Menjawab Menjawab Bertanya, Menjawab, Kerjasama Berkomunisasi |
3. | ü Guru memastikan semua kelompok sudah memahami konsep dan memberikan penekanan pada bagian-bagian penting Penutup ü Guru memberikan pujian pada kelompok yang kerjanya baik ü Guru memberikan pertanyaan untuk mencek kemampuan siswa ü Guru memberikan tugas pada siswa tentang pengolahan limbah padat. | 5 20 | | Menjawab |
V. Penilaian
ü Teknik penilaian : Test tertulis
ü Bentuk penilaian : Test uraian
ü Soal/instrument : (Dalam bahan ajar)
Soal
1. Jelaskan pengolahan limbah dengan metode penimbunan terbuka!
2. Jelaskan pengolahan limbah dengan metode sanitary landfill
3. Jelaskan pengolahan limbah dengan metode insinerasi!
Kunci Jawaban (Bahan Ajar)
1. Pada metode penimbunan terbuka, sampah dikumpulkan dan ditimbun begitu saja dalam lubang yang dibuat pada suatu lahan, biasanya pada lokasi tempat pembuangan akhir.
2. Pada metode sanitary landfill, sampah ditimbun pada lubang yang dialasi lapisan lempung dan lembaran plastik untuk mencegah prembesan limbah ke dalam tanah. Sampah yang ditimbun didapatkan, kemudian ditutupi lapisan tanah tipis untuk mencegah tersebarnya gas metan dan perkembang biakan bakteri.
3. Metode insinerasi merupakan pembakaran sampah dengan alat yang dinamakan incinerator yang dapat mengurangi volume sampah sampai 90%
Mengetahui Guru Mata Pelajaran IPA
Kepala SMK N 1 Bukittinggi
Drs. YON AFRIZAL
NIP. 130936367
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
Satuan Pendidikan : SMK N 1 Bukittinggi
Mata Pelaran : IPA
Kelas/semester : XI/4
Alokasi Waktu : 2´40 menit
Standar Kompetensi : Memahami polusi dan dampaknya bagi manusia dan lingkungan
Kompetensi Dasar : Mendeskripsikan cara –cara penanganan limbah .
Indikator : Mampu membuat kompos secara sederhana
I. Tujuan Pembelajaran
Setelah proses pembelajaran ini diharapkan siswa dapat :
1. Mampu membuat kompos secara sederhana
2. Menjelaskan fungsi dan EM4.
3. Membedakan kascing dengan bokasi
II. Materi Pembelajaran
1. Cara membuat kompos secara sederhana.
2. Fungsi EM4.
3. Benda kascing denngan bokasi.
III. Metode Pembelajaran
- Eksperimen
- Diskusi
Sumber/bahan pembelajaran
- Silabus IPA
- Modul IPA
- Buku Penunjang yang relevan
- LKS
Media Pembelajaran
-Lingkungan sehari
IV. Kegiatan Pembelajaran
Langkah-langkah kegiatan
NO | Kegiatan | Waktu | Metode | Kecakapan |
1. 2. 3. 4. | Pendahuluan (Kegiatan Awal) · Guru mengucapkan salam, pengusahaan kelas dan mengambil absen siswa. · Mengawali pelajaran dengan bertanya tentang pengolahan limbah cair · Memotifasi siswa tentang pengolahan limbah padat. Kegiatan inti · Guru memperkenalkan SK dan KD yang akan dipelajari · Guru mengemukakan konsep tentang pengolahan limbah padat. · Siswa dibagi atas beberapa kelompok 4-5 · Guru membagikan LKS. · Guru menerangkan cara kerja membuat kompos · Setiap kelompok melakukan kegitan sesuai LKS · Siswa duduk berkelompok dan mendiskusikan soal yang diberikan guru. · Setiap kelompok (diacak) membaca hasil diskusi kelompok dan guru mencatatkan di papan tulis · Dari data di papan tulis, siswa diminta membuat kesimpulan · Guru memastikan semua kelompok sudah memahami konsep dan memberikan penekanan pada bagian-bagian penting Penutup · Guru memberikan pujian pada kelompok yang kerjanya baik · Guru memberikan pertanyaan untuk mencek kemampuan siswa | 10 50 5 10 5 20 10 20 | Tanya Jawab Tanya Jawab Informasi Informasi Eksperimen Diskusi | Menjawab Menjawab Melakukan Kegiatan Bertanya, Menjawab, Kerjasama Berkomunikasi Menjawab |
V. Penilaian
§ Teknik penilaian : Test tertulis
§ Bentuk penilaian : Test uraian
§ Soal/ininstrument : (Dalam bahan ajar)
Soal
1. Kenapa waktu membuat kompos, sampah dicampur dengan kompos yang sudah jadi?
2. Apa fungsi EM4?
3. Mikroorganisme apa yang terdapat pada EM4?
4. Apa yang dimaksud dengan bokashi?
5. Apa yang dimaksud dengan kascing?
Kunci (bahan ajar)
1. Pada waktu membuat kompos dicampur dengan kompos yang sudah jadi untuk mempercepat proses penguraian limbah organic.
2. EM4 mengandung mikrooganisme yang berguna untuk mempercepat penguraian limbah.
3. Mikrooganisme yang terkandung pada EM4 adalah: bakteri diantaranya Lactobacillus sp,Actinomyces sp dan khamir yaitu sacharomy cescereviceae .
4. okashi adalah kompos yang menggunakan EM4.
5. Kascing adalah kompos yang dibuat dengan bantuan cacing.
Mengetahui Guru Mata Pelajaran IPA
Kepala SMK N 1 Bukittinggi
Drs. Yon AFRIZAL
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
Satuan Pendidikan : SMK N 1 Bukittinggi
Mata Pelajaran : IPA
Kelas/semester : XI/4
Alokasi waktu : 2´40 menit
Standar Kompetensi : Memahami polusi dan dampaknya bagi manusia dan lingkungan
Kompetensi Dasar : Mendeskripsikan cara-cara penanganan limbah
Indikator : 1. Memahami cara penanganan limbah gas
2. Memahami cara penanganan limbah B3
I. Tujuan Pembelajaran
Setelah proses pembelajaran ini diharapkan siswa dapat:
1. Menjelaskan cara mengontrol emisi gas buang dengan benar.
2. Menjelaskan cara menghilangkan materi pratikulat dari udara pembuangan dengan benar
3. Menjelaskan metode pengolahan limbah secara kimia, fisika dan biologi dengan benar.
4. Menjelaskan 3 cara pembuangan limbah B3 dengan benar.
II. Materi Pembelajaran
1. Cara mengontrol emisi gas buang.
2. Cara menghilangkan materi pratikulat dari udara pembuangan dengan benar.
3. Metode pengolahan limbah secara kimia, fisika dan biologi.
4. Cara pembuangan limbah B3
III. Metode Pembelajaran
· Tanya jawab
· Diskusi/imformasi
Sumber/bahan pembelajaran
· Silabus IPA
· Modul IPA
· Buku penunjang yang relevan
Media Pembelajaran
· Cart
· Model
· Lingkungan sehari-hari
IV. Kegiatan Pembelajaran
Langkah-langkah kegiatan
No | Kegiatan | Waktu | Metode | Kecakapan |
1. 2. 3. | Pendahuluan (Kegiatan Awal) a. Prasyarat · Penguasaan kelas dan kesiapan belajar · Appersepsi pembelajaran sebelumnya, tentang penanganan limbah padat b. Motivasi · Bagaimana penanganan limbah gas dan limbah B3 Kegiatan Inti · Guru memperkenalkan SK dan KD yang akan dipelajari · Guru mengimformasikan konsep tentang bagaimana penanganan limbah gas dan limbah B3. · Siswa dibagi atas 3 kelompok yang masing-masing kelompok dibagi untuk mendiskusikan berapa pertanyaan yang disediakan · Guru meminta salah satu kelompok untuk membacakan hasil kerja kelompoknya di depan kelas · Kelompok yang lain menanggapi · Guru memastikan seluruh siswa telah mengetahui jawaban yang benar Penutup · Guru mengevaluasi siswa dengan membacakan pertanyaan sesuai dengan indikator Menutup pelajaran dengan member tugas | 5 menit 5 menit 5 meniit 5 menit 20 menit 20 menit 10 menit 10 menit | Tanya jawab Tanya jawab Informasi Diskusi Tanya jawab Tanya jawab | Menjawab Menjawab Mendengar kan Mengeluar kan pendapat Menjawab Menjawab |
V. Penilaian
· Teknik penilaian : Test tertulis
· Bentuk penilaian : Test uraian
· Soal/instrument : (dalam bahan ajar)
Soal
1. Jelaskan cara mengontrol emisi gas buang!
2. Jelaskan cara menghilangkan partikulat dari udara pembuangan!
3. Jelaskan cara pengolahan limbah B3 secara kimia, fisika, dan biologi!
4. Jelaskan 3 cara pembuangan limbah B3!
Kunci Jawaban
1. Cara mengontrol emisi gas buang:
· Gas sulfur dioksida dapat dihilangkan dengan desulfurisasi.
· Gas nitrogen oksida dapat dikurangi dengan cara menurunkan suhu pembakaran.
· Gas karbon monoksida dan hidrokarbon dapat dikurangi dengan memasang pengubah katalitik.
2. Menghilangkan partikulat dari udara pembuangan.
· Filter udara, untuk menghilangkan partikulat berupa debu, serbuk sari spora dari udara.
· Pengendap siklon, adalah memanfaatkan gaya sentrifugal dari udara yang sengaja dihembuskan melalui tepi dinding tabung siklon sehingga materi partikulat yang relatif berat jatuh ke bawah.
· Filter basah, yaitu alat yang cara kerjanya menyalurkan udara ke dalam filter kemudian menyemprotkan air ke dalamnya.
· Pengendap sistem gravitasi, yang dapat membersihkan udara yang mengandung materi partikulat dengan ukuran sekitar 50 atau lebih
· Pengendap elektrostatik yang menggunakan elektroda yang dialiri arus searah. Udara kotor yang disalrkan ke alat dan elektroda menyebabkan materi partikulat yang terkandung di dalam udara akan mengalami ionisasi. Ion-ion tersebut akan tertatik ke bawah
3. Metode Pengolahan limbah B3 secara kimia dan fisika adalah dengan cara stabilisasi/solidifikasi yaitu proses pengubahan fisik atau sifat kimia dengan cara menambahkan bahan pengikat atau preaksi tertentu untuk memperkecil, kelarutan, penyebaran daya racun dari limbah sebelum di buang.
4. Metode pembuangan limbah B3:
· Sumur injeksi, yaitu memompakan limbah melalui pipa ke dalam batuan yang dalam di bawah air tanah.
· Kolam penyimpanan (surface inpoundments), yaitu yaitu menampung limbah B3 cair pada kolam penampungan.
· Secure landfill, yaitu menimbun limbah B3 pada landfill. Pada metode limbah dimasukkan ke dalam drum atau tong kemudian dikubur ke dalam landfill yang didesain khusus.
Mengetahui Guru Mata Pelajaran IPA
Kepala SMK N 1 Bukittinggi